Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tanda Sukat / Birama

Tanda sukat atau birama seringkali disebut ketukan oleh banyak orang. Mungkin ada istilah lain untuk menyebut tanda sukat ini. Apapun istilahnya yang penting anda mengerti maksudnya.

Ada beberapa tanda sukat / birama ( time signature ) di dalam musik, ditulis dalam bentuk angka, contohnya 2/4,3/4, 4/4, 5/4, 6/4, 3/8, 6/8, dan lain-lain. Selain itu di paranada ada yang ditulis berbentuk huruf C, yaitu birama 4/4 dan satu lagi berbentuk huruf C tapi ada garis vertikal di tengahnya, itu birama 2/2 alla breve.

Kali ini yang dibahas adalah birama 2/4, 3/4 dan 4/4, pembahasan disertai video / audio sehingga mudah dimengerti. Lebih jelasnya, silakan perhatikan video di bawah ini, semuanya menggunakan tempo 80 BPM.

Didalam video ada 3 macam contoh tanda sukat / birama seperti yang disebutkan di atas. Perhatikan perbedaannya.



Birama 2/4 artinya dalam 1 bar ada 2 ketuk, nilai notnya masing-masing 1/4.

Birama 3/4 artinya dalam 1 bar ada 3 ketuk, nilai notnya masing-masing 1/4.

Birama 4/4 artinya dalam 1 bar ada 4 ketuk, nilai notnya masing-masing 1/4.


Tempo 80 BPM ( 80 Beat Per Minute ) artinya didalam 1 menit ada 80 ketuk.

Tanda Birama adalah satuan kelompok ketukan tetap yang dimulai dengan ketukan kuat sampai ketukan kuat berikutnya.

Tanda birama ini sekarang seringkali disebut tanda sukat. Jadi tanda sukat ini sama dengan birama.


Mengerti birama merupakan hal penting bagi seorang pemusik, sebab jika tidak tahu birama maka akan kesulitan ketika memainkan lagu / musik yang memiliki birama tidak umum. Contoh, jika seorang yang tidak mengerti birama, biasanya menggunakan birama 4/4 sebagai birama lagu umum. Jika sebuah lagu biramanya 6/8 atau 5/4, bagaimana cara memainkannya ?

Perlu diketahui bahwa dalam notasi angka birama biasanya ditulis di bagian atas kanan, sedangkan di dalam notasi balok ditulis di garis paranada bagian depan.

Jika ada hal yang kurang jelas, silakan bertanya di kotak komentar atau formulir kontak. Saya akan menjawab pertanyaan anda secepatnya.

Semoga postingan ini bermanfaat.


Tag

Tanda sukat 2/4 ( birama 2/4 ), tanda sukat 3/4 ( birama 3/4 ), tanda sukat 4/4 ( birama 4/4 ), time signature 2/4, time signature 3/4, time signature 4/4.