Menu Notes Pada Musescore
23 Januari 2018
Tulis Komentar
Saya akan membahas menu Notes yang saya
tahu. Jika saya belum tahu, silakan anda buka menu help lalu pilih Online
Handbook. Di sana anda tinggal cari yang anda inginkan.
Ada 7 submenu didalam menu Notes itu yaitu Note
Input, Respell Pitches, Add Note, Add Interval, Tuplets, Transpose dan Concert
Picth.
Note Input ( N )
Untuk memasukkan not secara langsung. Jika note
input aktif anda bisa menulis not dengan cara mengetik huruf dan bisa juga
dengan cara meng-klik kursor ke tempat notasi yang anda inginkan. Selain itu
anda bisa membuat akor. Jika note input tidak
aktif maka tidak akan bisa membuat akor, karena not tidak bisa bertumpuk jika note
input tidak aktif.
Respell Pitches
Saya tidak tahu maksud menu ini.
Add Note
Ada huruf C sampai B dan di sebelahnya ada
huruf C sampai B juga. Artinya bahwa untuk menulis not C maka yang harus
diketik adalah huruf C. Begitu juga untuk not yang lain lakukan hal yang sama,
misalnya not D maka harus ketik huruf D.
Di bawahnya ada Add C sampai Add B dan di
sampingnya ada Shift + C sampai Shift + B. Artinya untuk menambahkan not C ke
not yang aktif, caranya tekan Shift + C.
Hasilnya menjadi 2 not pada beat (ketukan) yang sama. Cara ini bisa
untuk membuat akor. Jika kita mau menambahkan not B maka kita tinggal tekan
tombol Shift + B.
Add Interval
Dalam submenu itu ada tulisan seperti di bawah
ini
unison Above sampingnya Alt + 1 artinya tambah
not yang sama (setingkat).
Second Above sampingnya Alt + 2 artinya tambah 1
not di atasnya. Jika not awalnya C maka akan ditambahkan di
atasnya not D.
Third Above sampingnya Alt + 3 artinya tambah 1
not jaraknya 2 not di atasnya. Jika not awalnya C maka akan ditambahkan not
E.
Untuk yang lainnya urutannya seperti di atas.
Di bawah itu ada submenu
Second Below artinya tambahkan 1 not di
bawahnya. Jika awalnya C maka akan ditambah not B.
Third
Below artinya tambahkan 2 not di
bawahnya. Jika awalnya not C maka akan ditambah not A.
Untuk yang lainnya sama seperti di atas,
tinggal diurutkan saja.
Tuplets
Adalah tentang membagi not. Submenu dari
tuplets sebagai berikut,
Duplet
(Ctrl + 2) artinya membagi sebuah
not menjadi 2 not. Jika not itu nilainya 1/4
maka akan menjadi not 1/8 sebanyak 2 buah.
Triplet (Ctrl + 3) artinya membagi sebuah not
menjadi 3 not. Jika not itu nilainya 1/4 maka akan menjadi not 1/4 dibagi 3 (menjadi 3 buah not dengan
jumlah nilai not = 1/4 not ).
Quadruplet (Ctrl + 4) artinya membagi sebuah
not menjadi 4 not.
Berikutnya tinggal anda lihat pada daftar submenu.
Transpose
Adalah untuk merubah nada dasar. Misalnya
ketika anda membuat lagu nada dasarnya C kemudian ingin dirubah menjadi nada
dasar G. Maka pilih submenu ini, lalu akan muncul kotak Transpose. Pada kotak
itu klik kotak yang ada tulisan C major / A minor, lalu pilih nada dasar yang
anda inginkan dan jangan lupa klik OK yang di bawah.
Syarat untuk merubah nada dasar adalah lembar
musik harus dipilih dulu / di-blok.
Tekan Ctrl A untuk memilih /
mem-blok semua bar.
Concert Picth
Saya belum tahu maksud dari menu ini. Secara
bahasa artinya nada konser. Mungkinkah ini untuk aransemen seperti konser ?
Semoga anda mengerti.
Belum ada Komentar untuk "Menu Notes Pada Musescore"
Posting Komentar